Pacu Peningkatan Pendaftaran Hak Paten, Kemenkumham Jawa Tengah Gelar Asistensi Teknis

    Pacu Peningkatan Pendaftaran Hak Paten, Kemenkumham Jawa Tengah Gelar Asistensi Teknis
    Pacu Peningkatan Pendaftaran Hak Paten, Kemenkumham Jawa Tengah Gelar Asistensi Teknis

    Pacu Peningkatan Pendaftaran Hak Paten, Kemenkumham Jawa Tengah Gelar Asistensi Teknis

    PURWOKERTO - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah sebagai perpanjangan tangan dari Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual di provinsi terus berupaya melakukan promosi dan diseminasi terkait paten. Salah satunya melalui pelaksanaan kegiatan Asistensi Teknis Penelusuran dan Pemanfaatan Informasi Paten Tahun 2024, Selasa (14/05).

    Berkesempatan membuka kegiatan, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Anggiat Ferdinan mengungkapkan di era persaingan ekonomi global yang semakin pesat saat ini, paten memainkan peranan yang signifikan bagi peningkatan daya saing antar bangsa serta berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi nasional.

    “Wilayah Jawa Tengah merupakan wilayah dengan jumlah permohonan paten yang tinggi. Sepanjang tahun 2023, wilayah Jawa Tengah menerima 27 permohonan paten dan 540 permohonan paten sederhana, ” ujar Anggiat.

    Meskipun terbilang tinggi, namun jika melihat jumlah perguruan tinggi, industri, dan pelaku usaha di Jawa Tengah, angka ini dapat dikatakan cukup rendah. Atas dasar itulah, kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk komitmen Kantor Wilayah guna membantu para pemangku kepentingan agar memiliki pengetahuan dasar mengenai proses dan cara melakukan penelusuran paten.

    Sebelumnya, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Agustinus Yosi Setiawan dalam laporannya berharap dengan adanya kegiatan ini maka semakin banyak invensi yang dihasilkan dan segera memperoleh perlindungan paten. 

    Dalam meningkatkan pemahaman peserta, kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Direktur Paten & DTLST Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM RI dan Analis Kekayaan Intelektual Kanwil Kemenkumham Jateng. Ada pun materi yang dibahas yakni pelatihan dasar/bimbingan teknis penelusuran dan pemanfaatan informasi paten untuk melakukan penelusuran paten serta  seputar penyelesaian sengketa paten.

    Tampak mengikuti kegiatan di Hotel Meotel Purwokerto, Kepala UPT se-eks-Karesidenan Banyumas, Kepala Sub Bidang Kekayaan Intelektual Kanwil Kemenkumham Jateng, dan 40 peserta yang terdiri dari Akademisi Perguruan Tinggi dan Badan Riset dan Inovasi Daerah/Litbang di eks-Karesidenan Banyumas.

    paten kekayaan intelektual
    Kevin Guntur

    Kevin Guntur

    Artikel Sebelumnya

    Sarjono S, Pd. S.H. M.H Prodi Magister Ilmu...

    Artikel Berikutnya

    Kakanwil Tejo Harwanto Buka Pelatihan Teknis...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Ikuti Kami